Thursday, September 21, 2006

Simplisitas Sepotong Cakwe

Orang Romawi pernah berkata, “Simplex veri sigillum”. Artinya, kesederhanaan adalah tanda kebenaran. Kata mutiara ini makruf di kalangan filosof. Memang, semakin ruwet suatu hal disampaikan, semakin curiga kita akan kebenarannya. Cakwe adalah perlambang kesederhanaan. Hanya dibuat dari tepung terigu, garam, air, serta sedikit ini sedikit itu, tapi rasanya.... endang gulindang bambang. Kalau ke Bandung, cobalah mampir ke Cakwe Lie Tjay Tat. Tempatnya di GOR Pajajaran. Beberapa waktu lalu saya sempat mampir dan mencicipi cakwe serta bubur kacang Hokkian. Bubur kacang tanahnya sedep bener, karena kacangnya empuk tetapi tidak hancur. Must Try. Sangat nikmat bila dimakan bersama Cakwe-nya yang sudah terkenal sejak tahun 1934. Mereka juga pernah memecahkan rekor dengan membuat Cakwe sepanjang 13 meter.

Sok atuh, jangan lupa kalo sarapan di Bandung mampir.... hehe.....

0 Comments:

Post a Comment

<< Home